wisata baru goa ngingrong mulo wonosari gunung kidul yogyakarta

Gunungkidul merupakan salah satu kabupaten di DIY yang memiliki banyak sekali obyek wisata alam yang sangat menarik dan juga beraneka ragam. Mulai dari wisata pantai, wisata goa, wisata air terjun wisata gunung dan masih banyak yang lainnya . Oleh karena itu di setiap akhir pekan atau musim liburan jalan menunju obyek wisata yang ada di daerah gunungkidul pasti selalu ramai dan jalan menuju ke gunung kidul nya pun bahkan mace t. Hal ini disebabkan karena banyaknya wisatawan yang mau berlibur ke gunungkidul.

Salah satu obyek wisata yang belum banyak dikenal orang dan juga belum di ekspos oleh media adalah obyek wisata goa ngingrong . Obyek wisata goa ngingrong ini terletak di Lembah Karst Mulo di Desa Mulo, Kecamatan Wonosari, Kabupaten Gunungkidul atau pas dipinggir jalan raya tepus - wonosari. Rute jalan menuju goa ngingrong apabila anda dari jogjakarta: langsung menuju jalan jogja-wonosari, lurus terus kearah kota wonosari , sampai di pertigaanan GOR wonosari belok kanan , lurus terus sampai perempatan belok kanan, sampai pertigaan belok kiri, lurus terus sampai perempatan belok kiri arah jalan raya tepus, jalan lurus kurang lebih 500 meter di pinggir jalan sudah terlihat papan tulisan obyek wisata goa ngingrong dan geopark gunung sewu.
Obyek wisata Goa Ngingrong merupakan kawasan lembah karst yang berbentuk sebuah luweng / collapse dollin atau biasa disebut dengan sinkhole dan membentuk sebuah goa horizontal dengan kealamiannya kemudian diakhiri dengan turunan horizontal dan mempunyai telaga bawah tanah diawahnya. Goa ini ditujukan bagi wisatawan minat khusus yang siap dengan medan yang menantang.

goa ngingrong yogyakarta

Di obyek wisata goa ngingrong ini kita juga bisa Flying Fox, Rappeling, Telaga bawah tanah. Terdapat fenomena alam yang indah di goa ngingrong yaitu di bagian tebing terdapat lafads Allah dan batu yang meyerupai orang yang sedang melaksanakan sholat . Pengunjung harap berhati-hati karena jalanan terjal dan dihiasi tanaman-tanaman kapas di dekat lembah jadi saat hujan cenderung licin dan mudah terpeleset , namun hal tersebut justru menyenangkan bagi sebagian orang. Terdapat 2 Goa di dasar lembah yaitu di sisi barat dan timur. Jika pengunjung telah memasuki mulut Goa , maka kesejukan dan kesegaran tercipta di lokasi tersebut , seakan menghapus peluh karena perjalanan menyusuri ke dasar lembah tersebut. Di mulut goa ternyata juga terdapat bebatuan besar putih , batu-batu kerikil, dan beberapa batu –batu memiliki besar yang seukuran gajah, dan dihiasijuga oleh tetesan air dari stalaktit dinding goa .

goa ngingrong wonosari

Sungguh menyenangkan apabila berkunjung ke obyek wisata alam goa ngingrong, selain dapat me-refresh pikiran sekaligus sport menantang. Saat ini wisata tersebut masih dikelola oleh masyarakat sekitar. Dan untuk melakukn penyusuran ke dalam Goa, banyak orang di sekitar sini yang siap menjadi pemandu – pemandu lokal yang telah mengetahui rute yang harus dilalui pengunjung, jadi obyek wisata ini sangat aman.

goa ngingrong gunung kidul

mitos dan misteri sejarah goa ngingrong


menurut  itos yang di percaya orang sekitar goa nginrong atau yang orang sekitar mempercayai bahwa goa nginrong adalah sebuah kawah yang dalam dan di bawahnya terdapat gua menurut rumor warga setempat bisa tembus ke pantai selatan.

Lokasi dan alamt goa ngingrong jogja


Goa Ngingrong ini berlokas di Jln baron km 6 Mulo, Wonosari, Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, 55851, gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, 55851, Indonesia , berikut titik GPS dan peta @-8.0281307,110.5893173


rute menuju ke Goa Ngingrong jogjakarta


Jika anda berangkat dari jogja maka , rute yang dilalui pun tidak begitu sult , dan cendrung mudah untuk anda yang belum pernah ke gunung kidul , karena sudah banyak plang penunjuk jalan untuk sampai di lokasi ini . Berikut rute terbaik menuju Goa Ngingrong

Yogyakarta > Ringroad jl.Wonosari > Sampaan > Piyungan > bukit bintang (Patuk) > Radio GCD > Sambipitu > hutan Bunder > Gading (lapangan terbang) > ada pertigaan belok ke kiri menuju arah Wonosari > Playen > Siono (bundaran lurus menuju kota Wonosari) > Pemda Wonosari > Pasar Wonosari > (sebelum polres Wonosari ada pertigaan belok ke kanan menuju jl.baron) dan disini sudah ada papan petunjung menuju goa ngingrong

harga tiket masuk ke Goa Ngingrong yogyakarta


Untuk masuk di goa ini, pengunjung tidak akan di tarik biaya sepeser pun alias gratis , namun jika anda ingin masuk di goa Ngingrong ini dan menelusuri seluruh isi dari goa ini, maka anda harus membayar jasa para pemandu , yang juga merupakan warga sekitar , tarifnya sukarela , namun kebanyakan memberinya 30.000 – 50.000 sekali memandu , selepas , goa ini tetap unik dan tak jarang orang yang berkunjung Karena penasaran dengan keindahan di dalamnya .

kuliner yang ada di Goa Ngingrong wonosari


Di sekitar goa ini , sebelumnya tidak pernah ada warun yang berjualan di dekat area goa ini , namun saat ini sudah mulai terlihat beberapa warung yang merupakan miliki warga sekitar karena mereka sadar akan potensi dari wisata goa ngingrong . Warung warung disini menyediakan berbagai macam makanan dan minuman instant , ada juga camilan ringan .

hotel dan penginapan dekat di Goa Ngingrong gunung kidul


Di Goa Ngingrong ini belum ada sama sekali hotel dan penginapan yang dibangun , karena selain tempatnya merupaka goa yang masih belum terkenal, goa ini merupakan jurang yang cukup berbahaya, dan jika sekilas kita lihat seperti jurang biasa , namun jika anda ingin menginap di daerah ini, anda bisa mencoba ke daerah ke arah bawahnya lagi karena di daerah bawah sudah ada berbagai hotel yang tentunya dengan biaya terjangkau .

0 komentar:

Post a Comment