wisata pulau bawah kepulauan anambas natuna

Pulau Bawah merupakan sekelompok dari gugusan pulau-pulau indah yang terletak di ujung selatan dari Kepulauan Anambas , atau sekitar 150 mil laut Timur jika dari Singapura . Pulau utama ini memliki cukup luas yakni seluas 66 hektar dan pulau utama tersebut dikelilingi oleh empat pulau-pulau kecil dan beberapa pulau kecil lainnya yang memiliki luas kurang lebih 101 hektar secara total. Pulau-pulau di sekitar nya juga masih ada yang tidak berpenghuni yaitu sekitar 30 mil jaraknya dari pulau utama .

pulau bawah anambas islands

gugusan pulau di Kepulauan Riau inilah yang sudah diklaim sebagai Asia’s top five tropical island paradises yang juga diselenggarakan oleh media ternama dunia yaitu CNN.com , kepulauan bawah ini juga mengalahkan pulau Koh Cang dan Similan Island yang sangat terkenal di Thailand , lalu mengalahkan Langkawi di Malaysia dan juga Teluk Halong di Vietnam . Pemilihan pulau tropis yang terindah ini ternyata penilaiannya juga dilakukan sangat serius dan juga dengan melibatkan tokoh terkenal Herman Ho yang merupakan managing editor dari Boath Asia 2012 dan ada juga Stuart McDonald yang merupakan pendiri dan sekaligus editor dari situs pariwisata yang sangat terkenal di dunia yitu travelfish . org . Menurut Herman Ho secara pribadi , Kepulauan Anambas yang juga terletak di Kepulauan Riau ini sangat direkomendasikan sekali khususnya bagi para penggemar diving dan snorkeling karena terumbu karang yang beradadi sekitar pulau-pulau ini merupakan surga untuk menyelam dan di dalamnya juga ada berbagai kehidupan laut yang sangat unik untuk diamati . Kepulauan ini juga mengelilingi tiga Laguna yang sangat indah dan menawan . Laguna yang terbesar ini juga berukuran lebih dari 900m . Titik tertinggi yang ada di Pulau ini adalah sekitar 150 m dan penghijauan dari pulau-pulau ini cukup bervariasi dan juga sangat beragam mulai dari pohon-pohon kelapa dan juga pohon aren yang menjadi sebuah kanopi hutan lebat di atas lereng dengan banyaknya pohon-pohon besar yang memberikan latar belakang yang cukup eksotis di pandang mata.

pantai di pulau bawah kepulauan anambas
Selain memiliki pemandangan yang sangatlah cantik , gugusan Pulau Bawah ini memiliki keindahan lain yang juga sangatlah menarik dan sayang sekali untuk di lewatkan yakni keberadaan sebuah danau kecil atau juga sering disebut dengan laguna yang ada di laut dangkal yang juga dikelilingi oleh beting karang . Laguna itu sendiri sebenarnya adalah semacam danau air laut yang terpisah dari luasnya lautan lepas karena bentang alam yang membentuknya secara alami . Laguna yang ada di gugusan Pulau Bawah ini dibentuk oleh gugusan pulau yang ada di tengah lautan lepas . Airnya berwarna biru dan juga air nya cukup bersih serta jernih sehingga pmandangan yang ada di dasar laguna termasuk juga ikan-ikan dan biota laut yang unik lainnya dapat terlihat jelas dari permukaan air . Pasir putih di kepulauan bawah ini juga menyelimuti dasar laguna , dan terdapat terumbu karang yang cukup eksotik di beberapa titik . Kala air laut tersebut tengah surut , gugusan dari lima pulau yang ada di sana , seolah pulau pulau tersebut juga saling menyambung satu sama lain . karena keeksotisan , keunikan dan kealamian yang dimiliki oleh pulau bawah itu , tak heran jika pada waktu tertentu , gugusan Pulau Bawah ini sangat sangatlah ramai dan sering dikunjungi oleh banyak sekali wisatawan asing yang juga biasanya bepergian ke sana menggunakan kapal layar atau pun yacht pribadi . Banyaknya wisatawan asing yang berkunjung ke pulau bawah ini dibandingkan dengan jumlah dari wisatawan lokal yang berkunjung telah membuktikan bahwa pulau bawah ini cukup terkenal bagi wisatawan asing dan justru masih jarang dan belum terjamah ini masih kurang begitu dikenal di dalam negeri . maka anda yang ingin mengeksplor indonesia harus wajib untuk datang ke pulau ini jangan kalah dengan dengan warga asing

pantai di pulau bawah

terumbu karang di pulau bawah kepulauan anambas

lokasi dan letak pulau bawah


Pulau bawah ini berlokasi di Kiabu , Siantan , Kabupaten Kepulauan Anambas , Kepulauan Riau , Indonesia . berikut titik GPs dan juga peta @2.5162136,106.0456033


rute perjalanan menuju ke pulau bawah anambas island


Ternyata ada 2 cara yang bisa anda tempuh untuk bisa sampai ke pulau bawah tersebut yaitu

pertama , anda bisa mengunjungi pulau bawah melalui jalur laut dengan menumpang Kapal PELNI yang berlayar sekitar 2 minggu sekali , serta ada juga Kapal Perintis , namun kapal ini memiliki jadwal keberangkatan yang tidak pasti dengan waktu tempuh lebih dari 12 jam .
jangan khawatir masih ada cara kedua , cara kedua ini adalah dengan melalui jalur udara dengan rute : Tanjung Pinang di Pulau Bintan (menggunakan pesawat Nusantara Air Charter) lalu mendarat di Bandara Matak , setelah itu anda bisa naik speedboat ke Tarempa yang ada di Kepulauan Anambas . Sedangkan jika dari bandara yang ada di Batam maka anda harus naik pesawat Fokker 50 yang merupakan pesawat dari perusahaan Conoco Phillip dengan rute yang dilalui nya yaitu Jakarta > Batam > Matak , lalu setelah itu anda dapat menaiki speedboat ke Tarempa di Kepulauan Anambas.

harga paket wisata pulau bawah kepulauan anambas


untuk menuju pulau bawah ini anda tidak perlu khawatir karena cukup banyak agen tour yang menawarkan jasa untuk memudahkan anda berkunjung ke pulau bawah ini , mulai dari Rp 2.500.000 maka anda sudah bisa mendapatkan paket yang sangat menarik dan bisa menelusuri seluruh keindahan yang ada di dalam pulau bawah ini tentunya

kuliner yang ada di pulau bawah natuna


Makanan khas Anambas ini sebetulnya juga bisa anda nikmati di Batam , Bintan , atau bahkan di kota besar lainnya . makanan khas anambas ini bernama Mi Tarempa , bentuk mi pada mi Tarempa ini sendiri juga cenderung pipih , mirip kwetiau , namun perbedaannya jika disini disajikan dengan potongan ikan tongkol atau sotong sehingga rasa yang dimiliki mi Tarempa ini lebih gurih . Mi tarempa ini tersedia dengan dua pilihan , yaitu goreng dan juga berkuah kental , mi trsebut dimasak dengan campuran bumbu cabai yang tingkat kepedasannya juga bisa disesuaikan . Mi itu sendiri kemudian dihidangkan bersama beberapa potong luti gendang , luti gendang merupakan roti goreng lonjong yang berwarna keemasan. Untuk meneukan mi tarempa ini tidaklah sulit di kepualauan bawah karena Hampir semua kedai kopi di Tarempa menyajikan Mi Tarempa.

hotel , resort dan penginapan di pulau bawah anambas


resort di pulau bawah anambas

karena tempat ini merupakan tempat yang menjadi favorit para wisatawan dari mancanegara , maka anda tak perlu khawatir jika ingin menginap karena cukup banyak sekali hotel yang ada di pulau nan eksotis ini , sebut saja Wisma Sakura, Anambas Inn, Tarempak Beach Hotel dan Hang Tua . Harga kamar dari hotel ini juga bervariasi dari 250.000 sampai 500.000 Rupiah tergantung fasilitasnya .

0 komentar:

Post a Comment